Panduan berkomunikasi ini dapat dijadikan pinned post untuk group yang baru dibentuk.

Karena group pemula rentan terhadap orang2 yang awam, yang baru saja menggunakan telegram, yang bahkan tidak tahu cara bertanya dalam suatu komunitas, maka saya tambahkan panduan tambahan.


Panduan Tambahan

Panduan Berkomunikasi Bagi Penghuni Baru Di Telegram

🙂

#tips #oot

Pada umumnya group2, tidak mempermasalahkan skill. Jadi kalau memang belum tahu apa2, seharusnya tidak menjadi masalah.

Namun yang biasanya menjadi bahan bully adalah perilaku dan cara bersikap.

Karena itu dari awal, perlu persiapan supaya tidak dibully.

1. Siapkan profile picture.

Profile picture bisa apa saja. Kalau bisa yang menarik, misalnya gambar kucing, atau anime. Jangan pernah memakai avatar anonymous.

Pada umumnya orang2 tidak suka dengan heker. Kalau hacker betulan malah gpp. Dan hacker betulan biasanya justru tidak memakai anonymous.

2. Pakai username

Username bisa apa saja, misalnya @mestitabah atau lainnya selama tidak mengandung kata2 vulgar.

Pakai nama asli juga bagus.

3. Jangan memakai bahasa alay.

Biasakan jangan menyingkat kata. Karena ini menandakan kamu tidak bersungguh-sungguh.

Jangan panggil orang lain dengan kata gan. Ini bukan kaskus.

Jangan pakai kata suhu, karena saya bukan temperature.

Cukup dengan mas, mbak, bang, kakak, pak, bu.

4. Jangan mencirikan diri dengan komunitas heker.

Biasanya orang dari komunitas heker memiliki skill sangat rendah, namun sekaligus sangat sok tahu. Attitude ini, sungguh tidak disukai di kebanyakan group.

Jangan memakai kata mastah yang menandakan dirimu berasal dari komunitas heker. Nanti orang pada sebal.

Jangan memakai picture profile berupa topeng anonymous.

Jangan bertanya mengenai Kali linux. Ini juga ciri dari komunitas heker.

5. Gunakan Prinstscreen

Ketika bertanya dan harus menunjukkan gambar di desktop. Gunakanlah printscreen. Jangan menggunakan foto dari smartphone.

Ini juga termasuk aturan umum di group.

6. Taruh source code di tempat yang rapih

Ketika bertanya yang mengharuskan perlunya source code. Misalnya html atau css.

Taruh source code di pastebin. Atau taruh di codepen.

Kalau yang tingkat lanjut biasanya menaruh di github/gitlab/bitbucket.

7. Senda Gurau

Telegram cukup ramah untuk pengguna baru.

Silahkan ikut bersenda gurau kalau memang sudah cair dengan anggota group lainnya.

Yang tidak lucu, kalau tidak punya kemampuan apa2. Tidak pernah memberikan konribusi apapun. Lalu mendadak bercanda di group teknis, yang orang2nya tidak kamu kenal.

🙏🏽

Sepertinya hanya itu. Kalau diikuti. Mestinya lancar jaya.