Prakata

Mempersiapkan Faktur Pajak dengan e-Nofa

Di era eFaktur seperti sekarang kita perlu mempersiapkan dua hal.

  1. Sertifikat Elektronik
  2. Nomor Seri Faktur Pajak (NSFP)

Kita mesti well prepared mengenai hal ini. Atau siap-siap saja tidak dapat melakukan transaksi, apda saat sudah ada proyek.

Kedua hal tersebut harus dilakukan secara online, melalui situs e-Nofa (nomor faktur).

Daftar Isi


1: Login dan Menu

Untuk mengurus e-Nofa, harus mengajukan pengajuan ke kantor pajak.

Untuk mengakses e-Nofa, juga dibutuhkan sertifikat elektronik, karena itu harus mengurus e-Fin terlebih dahulu juga ke kantor pajak.

Alamat URL Situs

Login

Setelah diberikan password maka kita dapat login

e-Nofa: Login

Layanan Menu

Ada beberapa layanan di e-Nofa, termasuk pemeriksaan faktur dari lawan transaksi.

e-Nofa: Menu


2: Sertifikat Elektronik

Sertifikat Digital yang dipakai oleh DJP berekstensi p12. Kita tidak perlu tahu secara rinci, yang penting dapat dipakai.

Sertifikat Elektronik: Menu

Kita perlu berulang kali menggunakan berkas ini. Maka tempatkanlah di tempat yang baik.

Setiap kali digunakan, kita juga harus mengetik password yang tepat.

PKCS #12

Khusus kutu buku.

Bagi kutu komputer yang kepo, Ekstensi p12 berarti PKCS # 12 (Public Key Cryptography Standard # 12).

Kita dapat melihat isinya di bash.

$ openssl pkcs12 -info -in 081443518011000.p12 -passin pass:${password}
MAC: sha1, Iteration 1024
MAC length: 20, salt length: 20
PKCS7 Data
Shrouded Keybag: pbeWithSHA1And3-KeyTripleDES-CBC, Iteration 1024
Bag Attributes
friendlyName: pt. teliti telaten tekun-201912290027-081443518011000
localKeyID: 54 19 1D 15 20 71 76 74 70 78 73 73 71 77 75 71 76 79
Key Attributes: <No Attributes>

Silahkan lewati bagian barusan. Memang tidak penting bagi admin kantor ya.

Memasang Sertifikat di Browser

Tiap browser punya tempat pengaturan berbeda. Berikut pengaturan di firefox:

Sertifikat Elektronik: Pengaturan di Firefox

Rincian juga dapat dilihat di firefox:

Sertifikat Elektronik: Rincian di Firefox

Masa Berlaku

Sertifikat Elektronik memiliki masa daluarsa. Karena itu kita harus membuat sertifikat baru, ketika habis masa berlakunya.

Memeriksa Sertifikat Elektronik

Situs e-Nofa juga menyediakan fasilitas, untuk memeriksa sertifikat elektronik perusahaan.

Sertifikat Elektronik: Periksa


3: Nomor Seri Faktur Pajak

NSFP yang sudah diminta

Kita dapat memeriksa NSFP yang sudah pernah diminta oleh perusahaan.

NSFP: Periksa

Permohonan NSFP

Permohonan NSFP dilakukan melalui e-Nofa.

NSFP: Permohonan

Belum Lapor?

Laporkan PPn secara berkala. Karena permohonan NSFP akan ditolak, apabila belum lapor PPn bulan sebelumnya. Artinya perusahaan tidak dapat bertransaksi.

NSFP: Permohonan

Terutama pada awal tahun, admin harus gesit segera mengajukan permohonan NSFP.

Permohonan NSFP

Setelah permohonan dikabulkan. Maka kita dapat langsung mengunduh, berkas PDF yang diberi password (kata sandi). Berkas PDF ini kira2 berisi berkas seperti di bawah:

NSFP: Permohonan

Untuk kerahasiaan. Maka nomor faktur yang asli saya samarkan.


Apa Selanjutnya?

Sekarang kita sudah siap dengan nomor faktur. Maka kita akan lanjut ke pengisian aplikasi efaktur: [Berkas Pajak - e-Faktur].